Wednesday, July 22 2020
Bertempat di Gedung DPRD Kota Bukittinggi dari tanggal 20 Juli 2020 sampai tanggal 22 Juli 2020 dilaksanakan Rapat Paripurna DPRD Kota Bukittinggi. Pada hari pertama, Walikota Bukittinggi menyampaikan Pertanggungjawaban APBD Kota Bukittinggi Tahun 2019 dan menghantarkan draft Raperda tentang Transportasi Darat. Pada hari kedua, DPRD Kota Bukittinggi menyampaikan pemandangan umum fraksi. Dan pada hari ketiga, Pemerintah Kota Bukittinggi menjawab pertanyaan pada pemandangan umum fraksi.